Presiden Resmikan Ruas Tol Gempol – Pasuruan

Presiden Resmikan Ruas Tol Gempol – Pasuruan
Presiden Jokoi didampingi Gubernur Jatim Soekarwo meresmikan tol Pasuruan-Probolinggo, JUmat (22/6/2018)

PASURUAN – Presiden RI Ir. H. Joko Widodo didampingi Gubernur Jawa Timur Soekarwo meresmikan ruas jalan Tol Gempol – Rembang – Pasuruan sepanjang 20,5 km. Peresmian dilangsungkan di depan gerbang tol (GT) Rembang, Kraton, Pasuruan, Jumat (22/06) sore.

Selain Pakde Karwo – sapaan akrab Gubernur Jatim, Presiden Jokowi juga didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat/PUPR Basuki Hadimuljono, Direktur Utama PT Jasa Marga (Persero) Tbk Desi Arryani dan Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Herry Trisaputra Zuna.

Dalam sambutannya Jokowi sapaan akrab Presiden RI meminta, pembangunan tol dari Merak sampai Pasuruan bisa diselesaikan pada akhir tahun 2018. Bahkan, nantinya bisa diteruskan hingga ke Banyuwangi hingg akhir 2019 nanti. “Progres pembangunan Tol Trans Jawa ini kita harapkan bisa selesai akhir tahun 2018, “ ungkapnya.

Keberadaan jalan tol ini, lanjut Jokowi, diharapkan bisa mempercepat arus mobilitas orang, barang dan distribusi sehingga biaya logistik menjadi lebih murah. Karenanya, pembangunan tol harus terintegrasi dengan titik pertumbuhan ekonomi baik kawasan industri, pelabuhan, maupun kawasan wisata. “Tol yang dibangun harus benar-benar terintegrasi sehingga bisa bermanfaat maksimal untuk dunia usaha, industri dan pariwisata,” imbuhnya.

Presiden Jokoi didampingi Gubernur Jatim Soekarwo meresmikan tol Pasuruan-Probolinggo, JUmat (22/6/2018)
Presiden Jokoi didampingi Gubernur Jatim Soekarwo meresmikan tol Pasuruan-Probolinggo, JUmat (22/6/2018)