Surabaya – Menjelang pendaftaran bakal calon Gubernur ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur, koalisi PKB-PDI Perjuangan terdengar kabar bahwa bahwa Abdullah Azar Anas mengundurkan diri.
Kabar ini memaksa semua petinggi partai angkat bicara termasuk Saifullah Yusuf. Bakal calon Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf mengaku terkejut dengan isu mundurnya Abdullah Azwar Anas sebagai bakal calon Wakil Gubernur setempat.
“Terus terang saya terkejut mendengar kabar ini dan akan mengkomunikasikannya lebih dalam dengan Anas,” ujar Gus Ipul, sapaan akrabnya, kepada wartawan di Surabaya, Kamis malam.
Wagub Jatim tersebut mengaku belum bertemu langsung dengan Anas, namun masih sebatas komunikasi via whatsapp dan belum ada keterangan pasti mengenai pengunduran diri.
“Mas Anas bilang jika ingin bertemu dan menjelaskan secara langsung ke saya. Makanya, soal benar atau tidaknya isu itu, biar Mas Anas yang menjelaskan langsung,” ucapnya.