KEDIRI (Wartatransparansi.com) – Dalam rangka memperingati hari tongkat putih dunia, Lions Clubs Kediri Jayabaya membagikan tongkat putih kepada Penyandang Tuna Netra, bertempat di Aula Kantor Dinasol Sosial Kabupaten Kediri, Kamis (15/10/2020)
Kegiatan berbagi sesama, dihadiri oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kediri, Perwakilan Persatuan Tuna Netra Indonesia (Pertuni) Kota dan Kabupaten Kediri, dengan membagikan sejumlah tongkat putih dan bingkisan kepada masyarakat Penyandang Tuna Netra.
Saat kegiatan berlangsung, menerapkan protokol kesehatan sebagai antisipasi penyebaran virus corona.
Hasanuddin, Presiden Lions Clubs Kediri Jayabaya, menjelaskan, sebagai bentuk wujud kepedulian kepada masyarakat berkebutuhan khusus atau Penyandang Tuna Netra di Kota dan Kabupaten Kediri, pihaknya melakukan kegiatan sosial, yakni menyerahkan tongkat putih serta bingkisan kepada mereka.
Kegiatan pemberian bantuan ini dilakukan secara serentak oleh Lions Clubs diberbagai tempat di Indonesia, dengan membagikan sejumlah 1500 buah. Sedangkan untuk wilayah pembagian di Kediri, untuk wilayah Kota ada 29 buah sedangkan di Kabupaten berjumlah 31 buah tongkat putih. Kami salurkan melalui organisasi Persatuan Tuna Netra Indonesia (pertuni)” ujarnya