Pimpinan DPRD Banyuwangi Serahkan Bantuan Ponsel Kepada Pelajar Kurang Mampu

Pimpinan DPRD Banyuwangi Serahkan Bantuan Ponsel Kepada Pelajar Kurang Mampu

BANYUWANGI (WartaTransparansi.com) – Pimpinan DPRD Kabupaten Banyuwangi menyerahkan bantuan ponsel kepada lima siswa-siswi kurang mampu guna mendukung pembelajaran jarak jauh atau daring ditengah pandemi covid-19.

Penyerahan bantuan ponsel atau HP Android secara gratis tersebut dilaksanakan di Ruang Kerja DPRD Banyuwangi, Senin (05/10/2020) lalu.

Ketua DPRD Banyuwangi, I Made Cahyana Negara,SE mengatakan, ponsel yang diberikan kepada lima pelajar SMA Negeri I Giri merupakan tindak lanjut janji pimpinan dewan ketika melakukan kunjungan kerja pembagian buku kumpulan esai spirit Pancasila beberapa hari lalu.

“ Pemberian HP Android ini merupakan tindak lanju janji kita ketika penyerahan buku kumpulan esai spirit Pancasila, waktu itu Kepala Sekolah menyampaikan bahwa masih ada beberapa siswa kurang mampu yang belum mempunyai ponsel untuk mengikuti pembelajaran daring , “ ucap Made Cahyana kepada Awak Media.