Semangat Kebangkitan, Semangat Melawan Corona

Semangat Kebangkitan, Semangat Melawan Corona
Kegiatan penyemprotan Masjid, Mushollah dan tempat ibasah lainnya menjadi kegiatan terakhir Dinas Perikanan Lamongan

LOMONGAN (WartaTransparansi.com) – Menutup serangkaian kegiatan ” lawan corona” pada bulan romadhon Dnas Perikanan Lamongan menggelar aksi penyemprotan tempat ibadah , masjid , musholla dan pondok pesantren pesisir Pantura di Paciran, kabupaten Lamongan, Kamis (21/5/2020)

Gerakan aksi tersebut dilaksanakan bersama dengan GP ANSOR, Ikatan Alumni mazroatul Ulum, KOKAM, BANSER, IMM, GMNI, HMI, PMII, BKNU, LSM QOLAM NUSANTARA, KARANG TARUNA PACIRAN ,ISNU, HNSI, HNTI, ANI, Rukun nelayan NELAYAN MERDEKA dan MTR (Masyaraat Tanpa Riba) Paciran, yang di pusatkan di masjid jami’ Attaqwa Paciran.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Dinas Perikanan Lamongan Heru Widi dan seluruh jajaran kasi nya, muspika Paciran, ta’mir masjid Jami Attaqwa Paciran, stake holders nelayan, penyuluh perikanan OKP, Ormas Islam serta turut hadir para pengusaha sektor perikanan.

Semangat Kebangkitan, Semangat Melawan Corona

Dalam kata sambutanya Kepala Dinas Perikanan kabupaten Lamongan Drs Heru Widi meminta momentum kebangkitan nasional memotivasi dan menginspirasi kita semua untuk bangkit melawan corona.

Ini penting kita lakukan sekarang dan yang akan datang, ketika masyarakat mengalami penurunan semangat membudayakan protokol covid 19 yaitu dengan cuci tangan sesering mungkin, sosial distancing, physical distancing, pakai masker ketika keluar rumah, menerapkan pola hidup sehat, gemar makan ikan, makan sayur, makan buah buahan apa saja yang mengandung banyak vitamin , olahraga minimal 35 menit setiap hari, tentu istirahat cukup,