Nestlé Indonesia Serahkan Bantuan Untuk Wartawan

Nestlé Indonesia Serahkan Bantuan Untuk Wartawan
Ketua Umum PWI Atal S Depari menerima bantuan untuk Wartawan dari Nestle

JAKARTA (WartaTransparansi.com)  – Nestlé Indonesia secara simbolis melalui PWI Peduli, menyerahkan bantuan untuk diteruskan kepada para wartawan yang terdampak Coronavirus Disease (COVID-19), Rabu (20/5), di Sekretariat Kantor PWI Pusat.

Bantuan diterima langsung Ketua PWI Peduli, Mohamad Nasir disaksikan Ketua Bidang Pendidikan PWI Pusat, Nurjaman Mokthar dan Direktur Kerja Sama Wartawan ASEAN Dar Edi Yoga, Bantuan berupa produk-produk Nestlé Indonesia ini diserahkan oleh Stephan Sinisuka
Head of Corporate Communication
PT Nestlé Indonesia.

Nestlé Indonesia, di tengah pandemi COVID-19 yang menyebabkan dampak ekonomi dan sosial bagi masyarakat Indonesia, melalui Nestlé Cares berkolaborasi dengan badan pemerintah, organisasi kesehatan, dan organisasi nirlaba, memberikan bantuan kepada tenaga kesehatan dan masyarakat yang terdampak.

Nestlé Indonesia Serahkan Bantuan Untuk Wartawan

Selama situasi ini merebak di Indonesia sejak awal Maret, Nestlé Cares telah mendukung program bantuan berbagai institusi seperti beberapa Rumah Sakit Umum dan rujukan COVID-19, Pemerintah DKI Jakarta, Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Kemensos, KPPA, Kemenkomarves, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dan gerakan Nutrisi Garda Terdepan.

Nestlé Cares juga bekerja sama dengan berbagai asosiasi di antaranya GAPPMI (Gabungan Perusahaan Produsen Makanan dan Minuman Indonesia), Waste4Change, MNC Peduli, Tempo, serta PWI (Persatuan Wartawan Indonesia).