Jember  

Jangan Mimpi Punya Bupati Jika Tidak Sampai 10 Kursi

Saat melantik Bappilu Jember

Jangan Mimpi Punya Bupati Jika Tidak Sampai 10 Kursi
Ketua Bappilu Partai Golkar Jatim Zainudin Amali didampingi Sekretaris DPD Sahat Tua Simanjuntak memberi ucapan selamat usai melantik pengurus Bappilu Jember

Jember – Ketua Partai Golkar Golkar Jawa Timur Zainudin Amali mengatakan bahwa Golkar Jember punya sejarah selalu menang setiap pemilu. Karena itu kejayaan Jember. Caranya dengan mengatifkan semua elemen, kinerjanya harus dilipatgandakan dan mengajak semua tokoh.

Pernyataan Zainudin Amali itu saat memberikan arahan setelah pengukuhan Bappilu Jember, Jumat (30/11/2018) malam.

Pihaknya sangat mendukung tekat ketua Golkar Jember dengan target 10 kursi yang setera 20 persen. Kalau pada 17 April 2019 nanti tidak bisa mewujudkan 10 kursi maka tinggalkan mimpi mengusung calon sendiri maju ke pemilihan kepala daerah. Mengapa ini saya sampaikan, agar supaya kedepan Golkar tidak di ombang ambingkan oleh partai lain.

“Jember ini sudah setara dengan Malang,” tegas Zainudin Amali.

Pelantikan Bappilu Jember bersamaan dengan Rakornis Bappilu dan pelepasan Caleg DPR RI, DPRD Provinsi dan Caleg DPRD Kab. Jember

Pengukuhan berdasarkan Surat Keputusan Nomor 38/B.1/DPD-PG/lX/2018 diteken oleh Ketua H Arif Sugito,SE, MBA dan Sekretaris Yantit Budiantono,SE tanggal 17 September 2018.

Caleg DPR RI, DPRD Provinsi Jatim dan Caleg DPRD Kab. Jember saat mengikuti pelepasan, di kantor DPD Golkar Jember, Jumat (30/11/2018) malam.
Caleg DPR RI, DPRD Provinsi Jatim dan Caleg DPRD Kab. Jember saat mengikuti pelepasan, di kantor DPD Golkar Jember, Jumat (30/11/2018) malam.

Zainudin mengatakan bahwa Bappilu yang baru dilantik dan dilaksanakan tadi adalah pelaksana penyelenggaraan dibidang elektoral dan yang untuk selanjutnya memberikan dukungan administratif dan dukungan lainya. Bappilu bertanggung jawab terhadap pemenangan Golkar.

Ketua Golkar Jatim itu juga menyampaikan bahwa Bappilu harus ketua partai.