Kediri  

Posko Pemenangan Vinanda-Gus Qowim di Banjarmlati Siap Tampung Aduan Warga Soal Pilkada Kota Kediri

Posko Pemenangan Vinanda-Gus Qowim di Banjarmlati Siap Tampung Aduan Warga Soal Pilkada Kota Kediri
Anggota DPRD Kota Kediri Imam Wihdan Zakarsyi (jaket kuning) bersama relawan sedang berada di posko pemenangan Paslon Vinanda Prameswati dan Gus Qowim di Kelurahan Banjarmlati (foto: Moch Abi Madyan)

KEDIRI (WartaTransparansi.com) – Posko Pemenangan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kediri, Vinanda Prameswati dan KH Qowimmudin (Gus Qowim), yang berlokasi di Kelurahan Banjarmlati.

Selain menampung aspirasi masyarakat, juga difungsikan sebagai pusat penerimaan laporan masyarakat terkait berbagai permasalahan Pilkada. Posko ini membuka pintunya untuk warga yang ingin melaporkan dugaan perusakan alat peraga kampanye (APK), pemasangan APK yang perlu diverifikasi, hingga potensi pelanggaran pemilu di sekitar wilayah tersebut.

“Kami menerima banyak laporan terkait spanduk atau APK yang rusak dan pemasangan yang butuh verifikasi lebih lanjut,” ujar anggota DPRD Kota Kediri, Imam Zakarsyi, Kamis, 14 November 2024.

Wakil rakyat dari Fraksi Partai Golkar yang akrab disapa Pak Lek Imam menjelaskan, sejak 1 November 2024, tim pemenangan telah menugaskan anggota khusus untuk mencatat setiap aduan, menyusun data secara rapi, dan memantau situasi di lapangan.

Namun, kata Pak Lek Imam tidak semua laporan diteruskan langsung ke KPU atau Bawaslu. Langkah ini, menurut Pak Lek Imam, dilakukan demi menjaga suasana Pilkada Kota Kediri agar tetap kondusif, aman, dan damai. “Beberapa aduan sifatnya masih ringan, jadi tidak perlu kami ekspos secara berlebihan. Jika ada laporan yang serius dan penting, baru akan kami proses ke penyelenggara pemilu,” tegasnya.

Pak Lek Imam juga menyampaikan bahwa Posko Banjarmlati ini kebetulan berlokasi dekat dengan kediaman Gus Qowim, hanya dipisahkan oleh Kelurahan Bandar Kidul dan Banjarmlati. Selain menjadi pusat koordinasi, posko ini juga menjadi titik pertemuan para pendukung dan simpatisan Vinanda-Gus Qowim. Dari sini, berbagai elemen masyarakat, termasuk musisi dan tim pemenangan, bergabung dan menargetkan perolehan suara di atas 60 persen di Kelurahan Banjarmlati, untuk memperkuat kemenangan pasangan ini.

“Posko ini menjadi titik kumpul semua elemen yang berjuang bersama untuk kemenangan pasangan Vinanda-Gus Qowim. Kami optimis dapat memperkuat suara di Pilkada Kota Kediri,” pungkas Pak Lek Imam. (*)