Jakarta – Dua tokoh nasioal Jusuf Kalla dan Prof Mahfud MD sangat layak menjadi calon ketua tim pemenangan pasangan presiden Joko Widodo-ProF Ma’ruf Amin dalam pemilihan presiden 2019 mendatang.
Keduanya merupakan tokoh nasional dan sangat layak menduduki ketua timses mengingat kapasitas beliau berduanya sangat menonjol. ungkap Sekretaris Jenderal Partai NasDem, Johnny G Plate di Jakarta. Ini penilaian pribadi, tambahnya
Kendati demikian, dia tidak mau membeberkan nama tokoh yang akan menjadi ketua tim pemenangan tersebut. “Itu nanti pengumumannya oleh calon presiden, namun nama ketuanya sudah masuk,” kata Johnny.
Beberapa nama tokoh nasional santer terdengar akan menjadi ketua tim pemenangan pasangan Joko Widodo-Ma’ruf Amin dalam kontestasi politik di Pemilu 2019, di antaranya Wakil Presiden, Jusuf Kalla, dan mantan Ketua Mahkamah Konstitusi, Mahfud MD.
Kalla, menurut Johnny akan menjadi kekuatan tersendiri jika mau menerima tawaran menjadi ketua tim pemenangan. “Namun, akan menjadi pertimbangan sendiri juga karena beliau adalah wakil presiden dan harus cuti, sementara pemerintahan harus tetap berjalan,” katanya.