Jakarta – Presiden Joko Widodo mengunjungi pameran Asian Agriculture and Food Forum (ASAFF) 2018 yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Sabtu siang.
Seperti yang dirilis Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin, pameran ini merupakan bagian dari rangkaian ASAFF yang dihelat oleh Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) pada 28 Juni – 1 Juli 2018.
Tiba di JCC sekitar pukul 14.11 WIB, Presiden yang mengenakan kemeja putih dan celana hitam, disambut oleh Menteri Pertanian Amran Sulaiman dan Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko.
Ketiganya kemudian langsung masuk untuk meninjau pameran.
Kedatangan Presiden membuat suasana pameran menjadi lebih ramai.
Pengunjung pameran yang hadir saat itu tampak antusias untuk bersalaman dan berfoto bersama Presiden.
Sambil menyapa dan bersalaman dengan pengunjung, Presiden kemudian berkeliling meninjau stan produk-produk pertanian yang dipamerkan.
Pertama, Presiden mengunjungi stan komoditas pertanian seperti bawang, cabai, paprika dan kentang.
Setelah itu stan berikutnya yang dikunjungi Presiden adalah stan tanaman hidroponik.