BANYUWANGI (wartatransparansi.com) – Lembaga Pemasarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuwangi mengikuti puncak peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-61 yang digelar secara virtual, Senin (28/4).
Kegiatan dilaksanakan secara terpusat oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan di Jakarta dan diikuti oleh seluruh kantor wilayah dan unit pelaksana teknis Pemayarakatan.
Peringatan puncak HBP ke-61 di Lapas Banyuwangi dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Banyuwangi, Mujiono beserta perwakilan dari jajaran Forkopimda.
Pada usia Pemasyarakatan yang sudah menginjak angka 61, Kepala Lapas Banyuwangi, Mochamad Mukaffi menegaskan komitmennya untuk mengimplementasikan motto “Pemasyarakatan Pasti Bermanfaat untuk Masyarakat”.
Menurutnya, Lapas Banyuwangi akan meningkatkan program pembinaan untuk mencetak warga binaan yang berkelakuan lebih baik dari sebelumnya, memiliki berbagai kreativitas dan siap kembali ke masyarakat dengan bekal perubahan.
Selain itu, kontribusi Pemasyarakatan bagi masyarakat akan diwujudkan dengan dukungan terhadap program ketahanan pangan dan aktif dalam memberikan bantuan sosial bagi masyarakat maupun keluarga warga binaan yang membutuhkan.