“Karena permintaan meningkat drastis, sempat terjadi kekosongan stok untuk beberapa denominasi emas batangan. Hal ini memperlihatkan tingginya antusiasme masyarakat.”
Untuk memastikan kebutuhan masyarakat tetap terpenuhi, Galeri24 Dinoyo Tangsi memberlakukan sistem serah tunda (inden) bagi nasabah yang ingin membeli emas namun stoknya belum tersedia. Selain itu, tim juga aktif mengarahkan nasabah untuk menggunakan layanan Pembiayaan Mulia dari Pegadaian sebagai solusi alternatif dalam memiliki emas.
Mualimin, Kepala Bagian Humas Pegadaian Kanwil Surabaya, turut menanggapi fenomena ini.
“Kami melihat tren pasca Lebaran ini sebagai bukti bahwa masyarakat semakin cerdas dalam mengelola keuangan. Pegadaian hadir untuk memberikan kemudahan akses investasi emas, baik melalui Tabungan Emas dan Cicil Emas. Kami terus berupaya memberikan layanan terbaik untuk masyarakat,” ujarnya.
Sebagai perusahaan jasa keuangan yang dekat dengan masyarakat, Pegadaian berkomitmen untuk membantu memberikan beragam solusi finansial yang bermanfaat bagi masyarakat. Selain itu, Pegadaian juga mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan literasi keuangan sejak dini, untuk menyongsong masa depan yang lebih baik dalam upaya meng-EMAS-kan Indonesia. (Afi)