SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berkoordinasi dengan PT KAI Daop 8 Surabaya untuk mengurangi adanya perlintasan kereta api (KA) sebidang. Rencananya, pemkot bersama KAI Daop 8 akan membuat dua opsi untuk mengurangi perlintasan kereta api sebidang di Surabaya, yakni menggunakan jalan layang (flyover) atau underpass.
Wali Kota Eri Cahyadi mengatakan, dua titik yang akan dibangun overpass atau underpass itu antara lain di Jalan Jemursari dekat Taman Pelangi dan Jalan Margorejo. Untuk di Jalan Jemursari, ia menyebutkan, akan dibangun jembatan layang, sedangkan di Jalan Margorejo menggunakan underpass.
“Sudah saya sampaikan ke Pak Kadaop, insyaallah kita akan membangun yang di Taman Pelangi (Jemursari) juga membangun yang di Margorejo. Nah, ini yang di Taman Pelangi mungkin overpass dan beberapa titik lainnya, seperti di underpass Margorejo,” kata Wali Kota Eri, Senin, (14/4/2025).
Eri mengungkapkan, telah menyalakan satu persatu titik mana saja yang membutuhkan overpass atau underpass di Surabaya.
“Nah, kalau itu mudah, bisa dibangun underpass, kalau agak sulit maka pembangunannya kita menggunakan overpass. Akan tetapi biayanya yang penting bisa kita cover, tapi kalau terlalu mahal ya kita pakai overpass kita koordinasi terus dengan Pak Kadaop,” ungkapnya.