Semangat itu relevan dengan tema hari jadi Bersinergi dalam Bhinneka, Membangun Kediri Berbudaya. Tema itu disebut Mas Dhito mengajarkan bahwa kemajuan Kabupaten Kediri tidak bisa dicapai oleh satu pihak, melainkan butuh sinergitas dari berbagai pihak.
Mas Dhito pun menekankan, menjadi fokus pemerintahannya 5 tahun ke depan yakni menghapus kemiskinan ekstrem di Kabupaten Kediri. Untuk menghapus kemiskinan di Kabupaten Kediri itu, Mas Dhito kembali menekankan perlunya kerjasama antar pihak dan dukungan masyarakat.
“Semoga di tahun 2028 atau 2029 kado bagi masyarakat kabupaten ini adalah kita sudah tidak punya lagi warga yang masuk kategori miskin ektrem,” ungkapnya.
Dalam kesempatan itu pula Mas Dhito mengajak semua pihak menjadikan peringatan hari jadi sebagai motivasi untuk menjadikan Kabupaten Kediri ke depan yang lebih maju, berdaya saing, dan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai budaya. (*)