KEDIRI (WartaTransparansi.com) – Wakil Wali Kota Kediri, Qowimuddin Thoha (Gus Qowim), melakukan pemantauan ramp check terhadap bus antarkota di Terminal Tamanan, serta meninjau kesiapan transportasi di Stasiun Kediri.
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan seluruh armada dalam kondisi layak jalan guna menjamin keamanan dan kenyamanan pemudik saat Lebaran 2025.
Dalam kunjungannya, Gus Qowim menyapa para penumpang dan memastikan bahwa pemerintah daerah telah melakukan langkah-langkah optimal dalam persiapan arus mudik.
“Sesuai instruksi pemerintah dan Kapolri, kami lakukan pengecekan agar mudik Lebaran 2025 berjalan lancar. Sesuai tagline-nya, ‘Aman di Perjalanan, Nyaman Bersama Keluarga,” ujar Gus Qowim, Kamis 20 Maret 2025.
Gus Qowim menegaskan bahwa ramp check ini dilakukan untuk memastikan kondisi kendaraan laik jalan, sehingga dapat mencegah kecelakaan dan memastikan keselamatan penumpang. Pemeriksaan mencakup administrasi kendaraan dan pengemudi, kondisi fisik kendaraan, pemeriksaan kesehatan kru bus, termasuk tes bebas NAPZA.
“Mbak Wali Kota Kediri, Vinanda Prameswati, dan saya berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Salah satunya dengan memastikan perjalanan mudik berjalan aman dan nyaman. Kru bus juga harus dalam kondisi sehat agar perjalanan berlangsung lancar,” ungkapnya.
Selain pengecekan kendaraan, Gus Qowim juga meninjau Area Traffic Control System (ATCS) di Dinas Perhubungan Kota Kediri. Sistem ini memantau 22 titik strategis melalui CCTV untuk mengendalikan lalu lintas dan mendeteksi potensi tindak kriminalitas.
“Di Kota Kediri ada pengawasan selama 24 jam. Ini bisa menjadi alat pengendali tindak kriminalitas, sehingga masyarakat bisa merasa lebih aman dan nyaman,” tegasnya.
Sebagai bagian dari pelayanan mudik, Pemerintah Kota Kediri kembali mengadakan program balik gratis pada 6 April 2025 dengan rute Kediri – Surabaya, dan Kediri – Jakarta