AKP Rustang, Polisi Low Profile Kembali Jabat Kabag Ops Polres Morowali

AKP Rustang, Polisi Low Profile Kembali Jabat Kabag Ops Polres Morowali

Setelah berkarier di berbagai bidang di Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah, AKP Rustang SH MH yang dikenal low profile (sederhana) kini kembali dipercaya mengemban amanah sebagai Kabag Ops Polres Morowali pada Senin, 3 Maret 2025.

Pria kelahiran 1981 yang ramah senyum dan dikenal dekat dengan berbagai kalangan ini sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek di Polresta Palu kurang lebih 5 tahun yaitu Kapolsek Palu Utara dan Kapolsek Palu Barat, Hingga akhirnya mendapat amanah sebagai kabagoos Polres Morowali.

Metode dalam penyelesaian konflik AKP Rustang memiliki metode dan komunikasi yang baik. Seperti halnya konflik di Pasar Inpres beberapa waktu lalu, ia berhasil meredakannya dalam waktu yang relatif sangat singkat, dengan mengedepankan 3 metode pendekatan. Yaitu, pendekatan sosial masyarakat, pendekatan keagamaan, dan pendekatan hukum yang kemudian berakhir damai dan aman.

Pun dalam penanganan geng motor yang kerap meresahkan warga Kota Palu. Oleh Rustang, para geng motor tersebut diberikan pembinaan dan pelatihan pencarian bakat sebagai bentuk penyaluran bakat dan kreativitas. Pada akhirnya, dengan metode penanganan tersebut, mereka mampu mengubah pola pikir dan tindakan mereka ke arah yang bermanfaat bagi banyak orang.