2. Crowntail
Cupang jenis ini memiliki sirip yang terlihat seperti mahkota dengan ujung yang bercabang. Bentuknya yang unik menyebabkan salah satu jenis ikan cupang terpopuler ini menjadi incaran kolektor ikan cupang.
3. Plakat
Cupang plakat memiliki sirip pendek dan tubuh yang lebih padat dan kokoh, mirip dengan ikan cupang liar.
4. Veiltail
Ikan cupang jenis ini tekenal karena memiliki ekor panjang yang menjuntai ke bawah.
Popularitas Ikan Cupang Saat Ini
Pada era digital ini, media sosial memiliki peran besar dalam meningkatkan popularitas ikan cupang. Banyak penghobi yang membagikan foto dan video koleksi ikan cupang mereka, yang sering kali viral dan menarik perhatian banyak orang.
Selain itu, dampak dari terjadinya pandemi COVID-19 juga telah mendorong banyak orang untuk mencari hobi baru yang dapat dilakukan di rumah, dan merawat ikan cupang menjadi salah satu pilihan yang menarik.
Ikan cupang juga menjadi peluang bisnis yang menguntungkan.
Buktinya, banyak orang yang memanfaatkan platform e-commerce untuk menjual ikan ke pasar lokal maupun internasional karena permintaan ikan cupang berkualitas tinggi terus meningkat, terutama untuk varietas dengan warna dan pola yang unik.
Kesimpulan
Ikan cupang bukan hanya sekadar ikan hias, tetapi juga simbol dari seni dan kreativitas. Dengan berbagai varietas yang tersedia, setiap penghobi dapat menemukan ikan cupang yang sesuai dengan selera mereka.(*)