Tak hanya memastikan keamanan lokasi, Polres Kediri juga mengimbau jemaat agar tetap waspada selama perayaan Natal. Jemaat diminta mematuhi prosedur keamanan, tidak membawa barang mencurigakan, dan segera melaporkan hal yang mencurigakan kepada petugas.
“Kami juga akan menjaga gereja-gereja sepanjang malam Natal. Selain itu, kami mengimbau masyarakat untuk menjaga keamanan lingkungan, menghindari tindakan yang dapat memicu gangguan, serta bersama-sama menciptakan suasana damai dan harmonis,” kata AKP Agus.
Polres Kediri menunjukkan komitmennya untuk mendukung perayaan Natal yang kondusif, di mana keamanan menjadi prioritas utama.
Dengan kerja sama semua pihak, semangat damai Natal diharapkan dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat, tanpa rasa takut dan khawatir.(*)