Ternyata warga yang ada di wilayah Kelurahan Rungkut Menanggal dan sekitarnya antusias menyambut kegiatan yang dilakukan kakak-kakak mahasiswa UPN Veteran Jatim. Itu dibuktikan dengan banyaknya anak-anak yang hadir dengan semangat serta antusiasme yang tinggi.
Mereka aktif mengikuti berbagai kegiatan dengan penuh keceriaan. Pasalnya, kehadiran mereka tidak hanya untuk memperkaya pengalaman literasi, tetapi, juga menciptakan atmosfer positif yang dapat memotivasi seluruh komunitas pembaca.
Taman Bacaan Masyarakat gabungan sekecamatan Gunung Anyar merupakan wadah untuk menuangkan inspirasi dan kreativitas di mana berbagai inisiatif literasi bersatu untuk membentuk komunitas pembelajaran yang dinamis. Tak hanya itu, kegiatan ini menambah ilmu dan wawasan baru serta bertukar relasi sesama TBM sekecamatan Gunung Anyar.
“Tujuannya adalah agar tidak monoton, Mbak. Kegiatan literasi juga bisa diselingi dengan lomba mewarnai, tebak kata, membuat prakarya, dan lain sebagainya. Jadi, kita bisa mendekatkan literasi ke masyarakat melalui kegiatan gabungan ini. Kalau kegiatan hanya difokuskan dengan membaca saja di perpustakaan pasti akan membosankan,” ujar Restya selaku pengajar dan penanggung jawab TBM di Rungkut Menanggal. (*)
https://www.upnjatim.ac.id, https://lppm.upnjatim.ac.id, https://febis.upnjatim.ac.id, https://manajemen.upnjatim.ac.id