Tinjau Posko Pelayanan PPDB, Gubernur Pastikan Aduan Masyarakat Terselesaikan Secara Tuntas

Tinjau Posko Pelayanan PPDB, Gubernur Pastikan Aduan Masyarakat Terselesaikan Secara Tuntas

Sementara untuk phone only, Dindik Jatim menyediakan delapan nomor yang bisa dihubungi melalui telepon seluler. Diantaranya, 081131108883, 081131108884, 081131108885, 081131108886, 081131128883, 081131128884, 081131128885, 081131128886.

Khofifah mewanti-wanti agar menyampaikan permasalahan proses PPDB ini melalui kantor pelayanan ataupun call canter resmi yang disiapkan Dinas Pendidikan Jatim. Jangan sampai masyarakat mempercayai pihak-pihak yang mengaku bisa menyelesaikan atau membantu proses PPDB terlebih dengan imbalan. Karena seluruh proses PPDB ini gratis.

Berdasarkan data pada hari Senin (19/6) pukul 22.15 WIB, jumlah siswa yang telah mengajukan PIN sebanyak 276.654 siswa. Sedangkan yg sudah mendapatkan PIN sebanyak 270.280 siswa. Sedangkan yang masih dalam proses verifikasi PIN sebanyak 6.374 siswa (2,30%).

Sedangkan pada pelaksanaan PPDB jenjang SMA/SMK Negeri se Jatim tahun 2023, daya tampungnya hanya sebanyak 221.571 siswa (38,51%) yg diperebutkan oleh 575.108 siswa lulusan SMP/MTs sederajat. (*)