“Jadi ketiga itu yang saya tekankan. Jadi segera identifikasi, jika akan melakukan ekstensifikasi pelayanan berarti kira-kira SDM mana yang diperlukan. Itu yang harus dibuat laporan segera. Pertama, sudah ada kenaikan kelas skala RSUD dan kedua untuk ekstensifikasi terhadap pelayanan,” kata Bupati menegaskan.
Ke depan, perlu pengadaan penyerapan SDM dalam pelayanan kesehatan. Dalam kesempatan ini, Bupati Anna turut mengucapkan selamat bertugas dan bekerja serta lakukan adaptasi.
Pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan yang dilakukan hari ini, terdiri dari 11 jabatan administrator serta 13 jabatan pengawas. Hadir sekretaris daerah, jajaran asisten dan staf ahli bupati, kepala OPD, serta media. (Teguh S)