Perkuat Target 17 Kursi, Ketua MKGR Jatim Kodrat Sunyoto: Hindari Egoisme

Perkuat Target 17 Kursi, Ketua MKGR Jatim Kodrat Sunyoto: Hindari Egoisme
Ketua DPD Ormas MKGR Jawa Timur Dr. Kodrat Sunyoto,MSi

SURABAYA (Wartatransparansi.com) –  Untuk mendukung target Ketua DPD Golkar Jawa Timur meraih 17 kursi di DPRD Jawa Timur pada Pemilu 2024 nanti, Caleg yang berangkat dari Ormas MKGR (Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong) hendaknya menghindari terjadinya gesekan dilapangan dan tidak menonjolkan egoisme pribadi.

Ketua DPD Ormas MKGR Jawa Timur Dr. Kodrat Sunyoto, Msi, mengatakan, kader MKGR Provinsi dan kabupaten/kota di Jawa Timur yang nyaleg ternyata jumlahnya sangat banyak.

Oleh sebab itu Kodrat menghimbau, jalin komunikasi yang baik sesama Caleg Partai Golkar, saling mendukung, bekerja keras, serta terintegrasi, kata Kodrat Sunyoto, usai halal bi halal DPD Ormas MKGR dan Al Hidayah di Kampus UWP (Universitas Wijaya Putra) Surabaya, Minggu (7/5/2023).

Pada Pemilu 2019 lalu, Golkar Jawa Timur memperoleh 13 kursi di DPRD Jawa Timur. Sangat realistis jika pada Pileg 2024 nanti targetnya naik menjadi 17. Target Pak Ketua Sarmuji wajar wajar saja dan itu harus di buktikan dengan kerja politik yang sungguh sungguh. Pileg sudah dekat maka posisi Caleg kita harus sudah dilapangan.

Berdasarkan data yang dihimpun di Sekretariat MKGR, terdapat wajah wajah baru  dengan semangat yang tinggi. Mereka diyakini adalah petarung petarung sekaligus pendulang suara (vote getter). Meski begitu, implementasi dilapangan harus selalu menjaga harmoni. Hindari saling sikut, apalagi menonjolkan egoisme. ucapnya kembali menegaskan.