Bupati Anna mengucapkan, saat ini pemberian akses pendidikan mudah, juga peluang untuk meraih pendidikan setinggi yang dimampu. Tentunya tanpa adanya label bahwa pendidikan tinggi hanya milik sekelompok atau orang yang memiliki kemampuan finansial.
Oleh karena itu, sebagai aset bangsa, Bupati mengajak mewujudkan cita-cita negara untuk kecerdasan kehidupan bangsa. Dengan meningkatkan kualitas pendidikan dan memanfaatkan pendidikan sebagai media untuk meningkatkan kualitas diri.
Bupati juga menjelaskan terkait Indonesia Emas 2045, yakni masa depan Indonesia yang sejak lama dicita-citakan. Untuk itu, pemerintah telah menyusun Empat (4) Pilar Visi Indonesia 2045. Salah satunya pembangunan sumber daya manusia. Sejalan dengan hal tersebut, setelah 27 tahun otonomi daerah telah memberikan dampak positif dibuktikan dengan adanya percepatan pembangunan, sumber daya manusia yang ditandai dengan meningkatkan indeks pembangunan manusia.
“Saya mengucapkan Selamat Hari Pendidikan Tahun 2023, Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar dan Selamat Hari Otonomi Daerah ke-27 Tahun 2023, Otonomi Daerah Maju, Indonesia Unggul,” pungkas Bupati. [cs/nn]
Adapun 4 Pilar Visi Indonesia 2045 yaitu :
1. Pembangunan Manusia serta Penguasaan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi
2. Pembangunan Ekonomi Berkelanjutan
3. Pemerataan Pembangunan
4. Pemantapan Ketahanan Nasional dan Tata Kelola Kepemerintahan. (guh)