Anwar Sadat Dukung Langkah Gubernur Kuliahkan Santri ke Al Azhar Kairo

Anwar Sadat Dukung Langkah Gubernur Kuliahkan Santri ke Al Azhar Kairo
Wakil Ketua DPRD Jatim Anwar Sadat. "Saya dukung langkah Gubernur Khofifah kuliahkan 30 santri ke Al Azhar Mesir, Kairo

Apalagi diakui Sadat bahwa mereka yang diberangkatkan merupakan produk-produk pesantren dimana mereka yang berangkat orang-orang pilihan dari berbagai pondok pesentren di Jatim seperti Hasan Genggong, Nurul Jadid dan sebagainya.

Yang pasti, program yang tahun ini program pertama bisa berlanjut tahun berikutnya. Dan, soal penambahan tentu pihak dewan bersama Pemprov Jatim akan mengkalkukasi lagi sekaligus evaluasi outputnya.

Seperti diketahui, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melepas keberangkatan peserta program beasiswa santri pondok pesantren (BSPP) tahun 2022 ke Universitas Al Azhar Kairo Mesir di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Senin (6/3/2023)
Gubernur Khofifah mengatakan mahasiswa Indonesia yang belajar di Kairo dikenal sangat rajin dan memiliki tingkat kedisplinan yang tinggi. Karena itu dua hal ini agar tetap dipertahankan.

Khofifah juga mengaku sangat bangga dimana dari 400 peserta yang mengikuti seleksi ternyata 30 yang lolos ini adalah alumni LPPD Jawa Timur. Semoga yang luar biasa diawal ini sepulangnya nanti juga luar biasa, menjadi sarjana yang luar biasa. (sr/min)