Sementara itu, berdasarkan data Disnakkan, hingga Rabu (1/2/2023), sebanyak 59 ekor ternak sudah dikonfirmasi sembuh dari 456 ekor ternak yang terlaporkan terjangkit PMK. Vaksinasi PMK ini berbasis kewilayahan (desa). Bagi peternak yang ternaknya mau divaksin dapat menghubungi petugas (Mantri Ternak) di wilayahnya masing-masing. Sebab akan dilakukan seleksi pemetaan wilayah.
Pihaknya melanjutkan, jika wilayah/desa tersebut terkategori oleh petugas sebagai zona hijau, maka vaksinasi bisa segera dilaksanakan. (*)