Jembatan Rusak Berat, Siswa SD Semolowaru 261 Cemas

Jembatan Rusak Berat, Siswa SD Semolowaru 261 Cemas
Kondisi jembatan didepan SD Semolowaru , penyangga ditengah jembatan terihat ambrol.

SURABAYA ( Warta Transparansi.com) – Siswa SDN Semolowaru 261 kesulitan akses menuju sekolah, baik menuju ataupun pulang sekolah. Karena jembatan yang biasa digunakan untuk beraktivitas disekolah telah rusak.

Wakil Ketua Komisi B DPRD Surabaya Anas Karno usai menggelar jaring aspirasi masyarakat. Saat reses di daerah tersebut mendapat keluhan warga , bahwa jembatan di depan sekolah penyangganya

“Jembatan yang menjadi akses utama menuju gedung sekolah SDN Semolowaru 1 kondisinya hampir roboh. Bahkan saat ini hanya disangga kayu penahan supaya tidak roboh,” ujar Anas Karno pada Senin (24/10/2022), setelah menerima aduan Jaelani Ketua RT 09/RW 02 Semolowaru.

Jembatan Rusak Berat, Siswa SD Semolowaru 261 Cemas

Ia menjelaskan, bahwa jembatan tersebut sekarang tidak lagi bisa dipergunakan, karena berbahaya. Dan pintu gerbang utama SDN Semolowaru 1 ditutup.

“Sehingga siswa harus memutar, melewati jalan alternatif. Jalan kampungnya yang tembus di belakang sekolah. Begitu juga saat pulang sekolah,” katanya.

Anas merasa miris, dirinya mengkhawatirkan keselamatan siswa ketika melewati jalan alternatif tersebut.