Doa Orang Tua Kunci Kesuksesan Nadeo Argawinata Membela Timnas Indonesia

Doa Orang Tua Kunci Kesuksesan Nadeo Argawinata Membela Timnas Indonesia
Ibunda Nadeo Argawinata Ninuk Indahsari memegang poster gambar putranya di rumahnya berlokasi di Desa Wates Kecamatan Wates Kabupaten Kediri

Cerminan kepribadian tersebut terlihat ketika sewaktu putranya berada di rumah, dan ini semuanya berkat pola asuh yang dilakukan oleh dirinya bersama sang suami kepada Nadeo.

 

Doa Orang Tua Kunci Kesuksesan Nadeo Argawinata Membela Timnas Indonesia
Penjaga gawang Timnas Indonesia Nadeo Argawinata berhasil menepis tendangan pinalti pemain Timnas Singapura dalam partai semifinal piala AFF 2020 rabu lalu.

Meski saat ini Nadeo telah berkeluarga, dan terpisah secara jarak dengan orang tua, putranya tersebut masih sering berkomunikasi dengannya bahkan ketika menjelang pertandingan baik memperkuat klu atau Timnas Indonesia. Nadeo selalu berusaha minta restu kepada kedua orangtuanya di Kediri.

” Selalu dia komunikasi dengan saya melalui video call, telpon hanya semata mata minta doa kepada orang tuanya.
Mah hari ini aku nanti main lo mah doakan mah ya semoga menang dan tidak terjadi apa-apa sampai finish,” urai Ninuk Indahsari ketika menceritakan putranya.

Terakhir, Ibunda Nadeo Argawinata menyampaikan, bahkan ketika pada saat Timnas Indonesia melawan Timnas Singapura dan putranya sebagai penjaga gawang telah berhasil menangkis bola pinalti dari pemain lawan.

Ia tidak berhenti untuk melakukan doa karena dirasa momen pinalti tersebut dirasa sangat mendebarkan dan menjadi penentu Timnas Indonesia lolos atau tidak di partai Final piala AFF 2020.

“Saya selalu berdoa dan berdoa untuk anak saya Nadeo dan Timnas Indonesia semoga menang, diberikan kesuksesan serta semangat terus,”pungkasnya. (Abi)