“Ini luar biasa sekali kerajinan berbahan dasar kayu mahoni pilihan, kulit kambing tua dan tali alpin sejenis tapi untuk panjat tebing,” jelas Arumi.
“Bahkan di sini juga ada Kampung Indian, yaitu sebuah lokasi yang memproduksi kostum dan pernak pernik khas hunian tradisional Amerika Utara. Pengurus Dekranasda Kab. Blitar bisa turut mensupport pengembangan kerajinan Kendang Jimbe maupun Kampung Indian ini,” imbuhnya.
Pada kesempatan yang sama, Arumi Bachsin mengucapkan selamat atas dilantiknya Pengurus Dekranasda Kab. Blitar. Harapannya bisa lebih bisa mengembangkan potensi kerajinan di Kab. Blitar.
“Saya titipkan pelaku UMKM di Kabupaten Blitar untuk diperhatikan dan dikembangkan oleh Bapak/Ibu Pengurus Dekanasda,” pintanya.
Sementara itu, Bupati Blitar Rini Syarifah mengatakan, amanah yang diemban para pengurus Dekranasda Kab. Blitar dapat mewujudkan Kabupaten Blitar yang mandiri dan sejahtera berlandaskan akhlak mulia, baldatun, toyyibatun, warobbun ghofur.
“Dalam menjalankan Dekranasda Kab. Blitar bisa terus menggali dan mengembangkan potensi daerah,” pungkasnya.
Sebagai informasi, Pelantikan Pengurus Dekranasda Kab. Blitar Masa Bhakti 2021-2024 dilakukan oleh Bupati Blitar Rini Syarifah berdasarkan Keputusan Dekranasda Provinsi Jatim No. 30/Dekran.Jatim/SK/IX/2021. Dalam hal ini, H. Zainal Arifin menjadi Ketua Dekranasda Kab. Blitar.(nang/min)