Tuban  

Layanan Pasien Katarak RS – Puskesmas Distandarkan

Layanan Pasien Katarak RS – Puskesmas Distandarkan
Foto : Dinkes Tuban saat gelar pertemuan CEN dan Pelatihan Snellen Chart dan Pinhole di Gedung Korpri Kabupaten Tuban.

Perawat Poli Mata RSUD R. Koesma Tuban, Ellin Mugiwiyanti, mengatakan, snellen yang digunakan selain untuk mendeteksi penurunan tajam penglihatan, juga untuk mengetahui perkembangan pasien pasca-operasi katarak.

Sedangkan jenis-jenis pemeriksaan penglihatan juga ada banyak tetapi tidak dibahas semua, karena sebagian peserta sudah paham dan tujuannya adalah untuk me-refresh ulang serta menyamakan persepsi.

Ellin menambahkan, YPM Jatim yang didanai oleh CBM Indonesia dengan program I-See bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Tuban, mengharapkan pelayanan kesehatan mata masyarakat Tuban bisa lebih baik.

“Karena itu pasca-pertemuan CEN dan Pelatihan Snellen Chart dan Pinhole itu harus segera ada aksi, meskipun saat ini kesehatan mata masih belum prioritas di Bumi Wali layaknya stunting atau covid-19,’’ terangnya.

Pihaknya berharap ketika masyarakat kontrol pasca-operasi, mereka akan diperiksa dengan cara yang sama, baik di rumah sakit maupun di puskesmas.

Selain itu, papar Asiah, perihal laporan atau data yang digunakan juga harus sama, agar lebih mudah pengarsipan dan pencarian datanya ketika diperlukan kembali.

“Meskipun hal-hal yang dilakukan selama ini sangat sederhana, akan tetapi pasti bermanfaat untuk Kabupaten Tuban,’’ pungkasnya. (*/jon)