GRESIK (WartaTransparansi.com) – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) melalui SIG Peduli terus berupaya untuk meningkatkan ekonomi keluarga di sekitar operasional perusahaan. Di masa pandemi Covid-19 saat ini, SIG memberdayakan 30 ibu-ibu penjahit sekitar perusahaan untuk membuat 1.400 baju hazmat.
Baju hazmat hasil produksi Ibu-ibu rumah tangga (IRT) ini, secara bertahap mulai disalurkan oleh SIG pada Kamis, 5 Agustus 2021 bersama bantuan Alat Pelindung Diri (APD) lainnya yaitu 3.000 masker medis, 1.500 sarung tangan serta 200 face shield bagi para tenaga kesehatan (nakes) di Pemerintah Kabupaten Gresik dan masyarakat sekitar.
Pemberian bantuan senilai Rp 120 juta tersebut diserahkan oleh General Manager of CSR SIG, Edy Saraya kepada Lurah Sidomoro Christina Triandajani, di Kantor Kelurahan Sidomoro Gresik.
General Manager of CSR SIG, Edy Saraya, mengatakan pembuatan 1.400 baju hazmat ini diproduksi oleh 30 penjahit dan merupakan ibu rumah tangga yang berasal dari Kelurahan
Sidomoro, Gending, dan Singosari, Gresik.
Sebelumnya ibu-ibu tersebut telah mendapatkan pelatihan dan pendampingan yang diselenggarakan oleh SIG termasuk bantuan mesin jahit. Pelatihan dan pendampingan yang diberikan di antaranya metode teori, demonstrasi dan praktik menjahit.