Tak hanya fokus di Eropa, salah satu pejabat WHO mengatakan Afrika tetap menjadi area yang menjadi perhatian, meskipun hanya menyumbang sekitar 5 persen dari infeksi global dan 2 persen untuk angka kematian.
Kepala program darurat WHO Mike Ryan menyatakan kasus Covid-19 baru di Namibia, Sierra Leone, Liberia dan Rwanda telah melonjak pada minggu lalu, sementara akses vaksin masih sangat minim.
“Realitasnya bahwa di era berbagai varian, dengan peningkatan penularan, kami telah meninggalkan sebagian besar populasi, populasi yang rentan di Afrika, tidak terlindungi oleh vaksin.”
Hingga kini, menurut data Worldometer, total kasus Covid-19 di seluruh dunia mencapai 179 juta lebih infeksi dan jumlah kematian sebanyak 3.882.080 jiwa.
Amerika masih menduduki posisi pertama dengan kasus Covid-19 terbanyak, disusul India, Brasil dan Prancis. ***