SURABAYA (Wartatransparansi.com) – Rencana pemerintah membangun pusat data nasional (PDN) dengan standar dunia, lebih sempurna jika membangun dengan kemungkinan kecil atau aman dari rongrongan koruptor.
Secara tidak langsung rencana membangun PDN diperkuat dengan data informasi publik beserta dokumen standar dunia dengan indikator sulit bagi pejabat, aparat dan para teknokrat menjarah uang negara atau korupsi.
Sehingga ke depan rencana membangun PDN bukan sekedar kehebatan kekuatan jaringan informasi dari standar teknologi saja. Namun standar konten aman dari kenakalan koruptor jauh lebih penting.
Paling tidak pembangunan secara menyeluruh dan berkesinambungan dapat terjaga dengan serta bermanfaat bagi masyarakat. Bukan memperkaya pejabat dan koruptor.
Begitu penting membuat PDN berbasis informasi dan dokumentasi publik, mengingat budaya korupsi di tanah air masih begitu kuat bahkan sudah mengakar.
Diketatahui, Sabtu (24/4/2021), keterangan Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate menjelaskan bahwa pemerintah akan membangun government cloud dengan standar yang paling tinggi yang saat ini digunakan di dunia.