MOJOKERTO (WartaTransparansi.com) – Pembangunan dan Pengadaan Sarana Prasarana Pondok Pesantren (Ponpes) Tahfidz Al-Qur’an Ibnu Mas’ud, Desa Jetis, Kecamatan Jetis, Kab. Mojokerto, mendapat suntikan dana Rp225 juta. Dana tersebut bantuan dari PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) melalui program SIG-Peduli.
Bantuan tersebut diserahkan General Manager of CSR SIG, Edy Saraya, kepada Ketua Yayasan Bukit Shafa Marwah (YBSM), Misbahul Huda, di lokasi pembangunan Ponpes Tahfidz Al-Qur’an Ibnu Mas’ud, pada Selasa (20/4/2021).
General Manager of CSR SIG, Edy Saraya mengatakan, bantuan ini merupakan kepedulian perusahaan terhadap pendidikan dalam membentuk generasi muda yang Qurani. Ponpes ini diharapkan bisa mencetak para penghafal Al-Qur’an yang mumpuni dan berjiwa leadership tinggi.
“Menjadi kebanggan bagi kami karena bisa berkontribusi dalam pembangunan Ponpes Tahfidz Al-Qur’an ini. Sungguh niat baik, dan ini sejalan dengan visi perusahaan maupun Kementerian BUMN dalam mendukung peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia,” jelas Edy Saraya dalam rilis, Rabu (21/4/2021).