Dua gol PSM Makassar dicetak oleh Saldi pada menit ke-19 dan Zulham Zamrun pada menit ke-23. Sementara itu, Borneo FC berhasil menyamakan kedudukan berkat gol Guy Junior pada menit ke-30 dan Rifal Lastori pada menit ke-64.
Sesuai dengan pembagian grup di babak perempat final, sebagai juara grup B, Persija akan menghadapi runner up grup A Barito Putra pada 10 April 2021 pukul 18.15 WIB. Sedangkan runner up Grup B PSM Makassar menghadapi juara grup A PSIS Semarang pada 9 April 2021 pukul 18.15 WIB. (sr)
Klasemen Akhir Grup B
Main-Menang-Seri-Kalah-Gol=Poin
- Persija : 3 – 2 – 0 – 1 – (6-3) = 6
- PSM : 3 – 1 – 2 – 0 – (5-3) = 5
- Bhayangkara : 3 – 1 – 1 – 1 – (3-3) = 4
- Borneo FC : 3 – 0 – 1 – 2 – (2-7) = 1