Pada saat pelaksanaan webinar berlangsung, Kepala Markas PMI Kabupaten Jember, Rupiyanto, SP menyampaikan pentingnya partisipasi masyarakat secara rutin donor darah dan mendonorkan plasmanya bagi masyarakat yang telah memenuhi ketentuan plasma Konvalesen melalui PMI Kabupaten Jember.
Data Pantauan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Jember Minggu (28/3/2021) tercatat kasus meninggal sebanyak 443 atau 6,56%, sedangkan yang terkonfirmasi mencapai 6.757 kasus aktif, data tersebut menunjukkan angka kematian akibat virus corona di Kabupaten Jember mengalami peningkatan.
Harapannya, partisipasi masyarakat memiliki peranan penting untuk meningkatkan kuantitas relawan yang sukarela mendonorkan darahnya sehingga dapat menekan angka kematian akibat Terkonfirmasi virus Covid-19.
Pasca Webinar ini, kita berharap peranan dan kepedulian masyarakat lebih meningkat, untuk ikut menjaga ketersediaan darah dan dapat menjaring relawan donor darah baru,”ungkapnya. (guf/min)