SURABAYA (Wartatransparansi.com) – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Timur baru saja melaksanakan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) dan telah melahirkan lima point penting dalam membangun bangsa. PKS mengajak seluruh elemen masyarakat bersama sama membangun bangsa dan mewujudkan cita-cita dan tujuan nasional baik sebagai anggota, pengurus maupun pejabat publik.
Rakerwil PKS Tahun 2021 yang dilaksanakan secara daring (dalam jaringan) dan luring (luar jaringan) di Surabaya, 26-28 Maret 2021.
“PKS membuka ruang terbuka bagi anak-anak muda berkolaborasi dalam program ruang bagi anak-anak muda berkolaborasi dalam program wujudkan ide bersama PKS muda, content creatot academy dan young creative center,” kata Ketua DPW PKS Jatim, Irwan Setiawan kepada Wartawan usai penutupan rakerwil, Minggu (28/3/2021).
Selain itu, PKS juga mengajak semua pihak untuk bekerjasama untuk mengokohkan program Rumah Keluarga Indonesia (RKI) dan Pusat Pelayanan Rakyat (PPR), program pelayanan, pemberdayaan, dan pembelaan untuk masyarakat, termasuk masyarakat tani, nelayan, pesisir, dan pedalaman hutan.
“Pengurus DPW telah menyerap ide-ide dari rakernas dan para pimpinan di DPP PKS yang kemudian menghasilkan berbagai rekomendasi,” tambah mantan anggota DPRD Jatim itu.
Empat rekomendasi lainnya, yaitu mengokohkan visi Partai Islam Rahmatan Lil-alamin yang kokoh dan terdepan dalam Rakerwil PKS Lahirkan Empat Komitmen Dalam Membangun Bangsa Republik Indonesia.
Dalam cakupan visi Islam rahmatan lil-Alamin ini PKS Jatim berkomitmen bersama dengan elemen kebangsaan lainnya di Jatim untuk menampilkan wajah agama yang moderat (wasathiyah) untuk menciptakan hubungan timbal balik.