JAKARTA (Wartatransparansi.com) – Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti menggaungkan revolusi pertanian mengunakan teknologi dalam menghadapi perubahan iklim yang belakangan ini melanda sejumlah wilayah di Indonesia, salah satunya Daerah Istimewa Yogyakarta.
“Mari kita mulai revolusi pertanian dengan mengevaluasi gagal panen yang disebabkan oleh perubahan iklim dan cuaca,” ujar LaNyalla dalam keterangan resminya, Senin (8/3/2021).
Mantan Ketua Umum Kadin Jawa Timur itu meminta agar dilakukan evaluasi terhadap model pertanian yang selama ini dilakukan serta menemukan cara melalui teknologi untuk menghadapi perubahan iklim.
“Kita bisa bekerjasama dengan negara-negara yang lebih maju di bidang pertanian yang sudah mampu mengembangkan revolusi pertanian, sehingga ketergantungan kepada alam akan berkurang,” tutur alumnus Universitas Brawijaya Malang tersebut.
Bukan tanpa alasan revolusi pertanian berbasis evaluasi terhadap perubahan iklim dan cuaca digaungkan oleh orang nomor saru di kantor Senator tersebut.