Pemerintah Diminta Siapkan Ruang Isolasi Dilokasi Gempa Sulbar

Pemerintah Diminta Siapkan Ruang Isolasi Dilokasi Gempa Sulbar
Ketua DPD RI LaNyalla Mahmud Mattaliti

JAKARTA (Wartatransparansi.com) – Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti menyoroti tingginya angka positif Covid-19 di Sulawesi Barat pascagempa mengguncang. Dari angka yang dilansir Emergency Medical Team Ikatan Dokter Indonesia angka positif Covid-19 usai bencana melonjak sekitar 70 persen. Mantan Ketua Umum PSSI itu pun meminta pemerintah segera mengambil tindakan cepat untuk mengatasi hal tersebut.

“Kasus Covid-19 yang melonjak sekitar 70 persen itu termasuk pengungsi dan relawan. Untuk mencegah kasus Covid-19 di pengungsian, harus segera dibuatkan ruang isolasi bagi penderita Covid-19 dengan cepat,” kata LaNyalla dalam keterangan resminya, Selasa (9/2/2021).

Perlu diketahui, rumah sakit khusus penanganan Covid-19 rusak akibat gempa yang melanda. Rusaknya fasilitas kesehatan tersebut bisa saja menjadi salah satu sebab tingginya angka positif Covid-19 di Sulawesi Barat usai bencana.