SURABAYA (Wartatransparansi.com) –
Wakil Ketua DPRD Jawa Timur Sahat Tua Simanjuntak mendampingi Menpora Zainudin Amali dalam kunjungan sehari ke Jawa Timur, Jumat (18/9/2020).
Ada tiga lokasi yang di kunjungi Menpora sebagai persiapan menuju gelaran sepakbola piala dunia tahun 2021 akan datang, diantaranya stadion Gelora Bung Tomo (GBT), lapangan pendukung yakni lapangan THOR di Jalan Indragiri, stadion 10 Nopember Tambaksari dan stadion Bangkalan Madura.
Kedatangan Menpora dan rombongan di stadion GBT disambut hangat Walikota Surabaya Tri Rismaharini. Sambil keliling dari ruangan keruangan, Walikota menjelaskan berbagai infrastruktur yang sedang di kerjakan termasuk akses keluar masuk stadion yang langsung connex dengan jalan tol.
Sebagai wakil rakyat di DPRD Jawa Timur, Sahat Tua Simanjuntak mengaku puas setelah mendengar penjelasan Walikota Tri Rismaharini. Pembangunan stadion GBT maupun dua lapangan pendukung di Surabaya yakni lapangan THOR dan stadion 10 Nopember mengalami perkembangan yang signifikan.