Tajuk  

Indonesia Tembus 200 Ribu, 24 Provinsi di Atas Seribu.

Indonesia Tembus 200 Ribu, 24 Provinsi di Atas Seribu.
Djoko Tetuko Abdul Latief

Bagi Indonesia sangat beralasan ketika warganya dilarang masuk karena situasi kondisi virus Corona di Daeerah Khusus Ibukota Jakarta semakin meningkat, ketika sejumlah keramaian mulai diuji coba normal kembali seperti dulu, dengan perubahan wajib pakai masker dan mematuhi protokol kesehatan dengan jaga jarak dan jaga kebersihan diri terutama mencuci tangan dan menguatkan imun diri.

Tetapi, kenyataan di Jakarta dan sekitar, termasuk daerah penyangga seperti Depok, Tangerang, Bogor, Bekasi, kepatuhan masyarakat dan kesadaran sangat rendah untuk menjalankan protokol kesehatan, sehingga secara nasional justru kasus positif bertambah hingga 2.000 hingga 3.000 bahkan lebih.

Satuan Tugas Penanganan Covid-19 menyatakan bahwa penularan virus bernama ilmiah SARS-CoV-2 itu menyebabkan jumlah kasus Covid-19 terus bertambah.

Bahkan, penambahan pasien Covid-19 dalam sehari tercatat sangat tinggi, kembali di atas 3.000 pasien.

Berdasarkan data dari Satgas Covid-19 yang disampaikan kepada wartawan pada Selasa sore, maupun melalui situs Covid19.go.id yang diperbarui setiap sore.

Jakarta tetap tertinggi dengan data (kasus positif 48.393; sembuh 36.383; dan wafat 1.317), bersama 3 provinsi di Jawa masuk “4 besar”. Bahkan 24 provinsi sudah menyumbang di atas 1000. Sementara
Jatim tetap di posisi kedua.

Data Kasus Covid-19 Nasional

1. Jakarta = (kasus positif 48.393; sembuh 36.383; dan wafat 1.317),
2. Jatim = (36.342; 28.731; 2.608).
3. Jateng = (15.852; 10.329; dan 1.096).
4. Jabar = (13.045; 6.718; dan 284).
5. Sulsel (12.746; 9.846; dan 373).
6. Kalsel (8.903; 6.889; dan 373).
7. Sumut (7.832; 4.733; dan 342).
8. Bali (6.549; 5.225; dan 128).
9. Kaltim (5.277; 3.018; 225).
10. Sumsel (4.786; 3.440; dan 283).
11. Papua (4.162; 3.310; dan 50)
12. Sulut (4.024; 3.030; dan 160).
13. Banten (3.323; 2.295; dan 117).
14. Sumbar (2.910; 1.560; dan 61).
15. NTB (2.875; 2.211; dan 171).
16. Riau (2.831; 1.344; dan 52)
17. Kalteng (2.807; 2.193; dan 113).
18. Gorontalo (2.225; 1.916; dan 61).
19. Maluku (2.206; 1.364; dan 36)
20. Aceh (2.054; 494; dan 83).
21. Malut (1.900; 1.579; dan 68).
22. Sultra (1.717; 1.195; dan 38)
23. DI Yogyakarta (1.595; 1.216; dan 47).
24. Kepri (1.259; 654; dan 45).
25. Papua Barat (941; 633; dan 17).
26. Kalbar (711; 619; dan 6).
27. Lampung (466; 351; dan 21).
28. Kaltara (455; 367; dan 2).
29. Sulbar (435; 306; dan 7).
30. Bengkulu (394; 197; dan 26).
31. Jambi (304; 181; dan 5).
32. Sulteng (257; 226; dan 11).
33. Kep Babel (250; 235; dan 2).
34. NTT (209; 170; dan 3)