SURABAYA (WartaTransparansi.com) – Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Jawa Timur M Sarmuji mengaku sangat prihatin dengan kondisi sekretariat Korps Cacad Veteran RI (KCVRI) di Jalan Rajawali 40 Surabaya.
Keprihatinan Sarmuji dan elit Partai Golkar Jawa Timur setelah berkunjung ke kantor KCVRI untuk silaturahmi sekaligus memberikan taliasih berkaitan dengan peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 75, Senin (17/8/2020).
Hadir dalam kesempatan itu, selain Sekretaris DPD Sahat Tua Simanjuntak, Bendahara Blegur Prijanggono, juga Wakil Ketua Bidang Hukum dan HAM H. RB Zainal Arifin, Waka bidang MPO Meulila Osman dan beberapa pengurus harian lainya.
M Sarmuji mengatakan, maksut pengurus Golkar kemari hanya satu tujuan yakni silaturahmi bertepatan dengan hari Kemerdekaan RI, namun oleh pengurus di lapori kondisi sekretariat yang tidak ada penerangannya. Ternyata listriknya oleh pemerintah di putus dan sudah dua tahun berjalan.