Keunggulannya menjadi diferensiasi produk tersendiri, siap bersaing dengan produsen tahu lainnya. Tekstur lebih padat tanpa bahan pengawet diantara kelebihannya. Sehingga konsumen tidak was-was mengkonsumsinya. Terlebih, TAT mampu bertahan sampai 3 hari, meskipun dibuat tanpa bahan pengawet.
Selain itu, proses pembuatannya menggunakan mesin penggiling milik sendiri, sehingga tidak bercampur dengan produsen tahu lainnya. Bagaimana dengan harganya? Dengan kualitas terjamin, harga yang dipatok relatif ekonomis yakni hanya 4 ribu per 5 biji.
Bahkan dengan ukuran tahu yang lebih besar dari produk serupa di pasaran. Tidak hanya itu saja. Pantauan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Bintang Sejahtera, pembeli masih berpeluang mendapatkan harga yang jauh lebih murah lagi apabila memesan dalam jumlah banyak.
Soal pemasarannya, usaha bersama gabungan dari para pemuda Desa kreatif tersebut sudah familiar dalam memanfaatkan kecanggihan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK).
Seperti yang saat ini diaplikasikan dengan memanfaatkan WhatsApp Group (WAG) di nomor 082232355556. Siap dipesan kapanpun. (Nawang Sari-KIM Bintang Sejahtera+Eka Maria) (hen)