Pilkada Jatim, Golkar Konsentrasi di 9 Daerah

Pilkada Jatim, Golkar Konsentrasi di 9 Daerah
Ketua Golkar Jatim M. Sarmuji
Pilkada Jatim, Golkar Konsentrasi di 9 Daerah
Ketua DPD Partai Golkar Kota Surabaya Blegur Prijanggono.

Gus Hans dan Aief Fatoni

Sementara itu Ketua Golkar Kota Surabaya Blegur Prijanggono mengatakan, komunikasi politik Golkar Surabaya dengan beberapa partai terus berjalan. Surat tugas DPP diakuinya sudah ditangan Machfud Arifin. Namun untuk siapa pendamping MA, panggilan akrap Machfud Arifin, diserahkan ke bakal calon walikotanya yakni Machfud Arifin.

Meski begitu Golkar Surabaya mengajukan dua figur yang dinilai memiliki kapasitas yakni Zahrul Azhar Asumta (Gus Hans), wakil ketua bidang pemenangan pemilu DPD Golkar Jawa Timur dan Arief Fatoni, Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Surabaya. Keduanya adalah kader terbaik. Kedua kader ini juga tengah di komunikasikan dengan partai partai pengusung Machfud Arifin.

Gus Hans secara internal juga sudah bertemu dengan PK (Pengurus Kecamatan) dan pengurus pleno Golkar Surabaya. Bahkan terus menyapa masyarakat Surabaya. Juga sebaliknya Arief Fatoni, kader muda yan cukup piawai sekaligus vokalis DPRD Surabaya.

Kyai Muzuqi Mustamar, KetuaTanfidziyah PWNU Jawa Timur ketika menerima audiensi pengurus baru Golkar Jawa Timur mengatakan, mendukung Gus Hans asalkan Gus Hans serius nyalonnya. “Ya kalau serius kita dukung, “ ungkap Kyai saat itu. (min)

Berikut 19 daerah di Jatim yang akan menggelar Pilkada di 2020:

1. Banyuwangi
2. Kabupaten Blitar
3. Kota Blitar
4. Gresik
5. Jember
6. Kabupaten Kediri
7. Kota Pasuruan
8. Kota Surabaya
9. Lamongan
10. Malang
11. Kabupaten Mojokerto
12. Ngawi
13. Pacitan
14. Ponorogo
15. Sidoarjo
16. Situbondo
17. Sumenep
18. Trenggalek
19. Tuban