Indonesia Hadapi Tuan Rumah Uzbekistan di Piala Asia U-19

Indonesia Hadapi Tuan Rumah Uzbekistan di Piala Asia U-19
Indonesia Hadapi Tuan Rumah Uzbekistan di Piala Asia U-19

SURABAYA (WartaTransparansi.com) – Hasil drawing Piala Asia U-19 2020 telah diumumkan Kamis (18/6/20). Timnas Indonesia U-19 akan berada di Grup A bersama tiga negara lainnya, termasuk tuan rumah Uzbekistan.

Timnas Indonesia U-19 lolos ke fase grup Piala Asia U-19 2020 setelah menyandang status juara Grup K di babak kualifikasi. Saat itu, tim Merah-Putih selaku tuan rumah sukses mengalahkan Timor leste dan Hong Kong. Pada partai pamungkas, Timnas Indonesia U-19 harus puas berbagi poin dengan Korea Utara.

Setelah lolos dengan status juara Grup K kini waktunya Skuat Garuda Nusantara melangkah ke tahap selanjutnya yaitu fase grup.

Berdasarkan hasil drawing Piala Asia U-19 2020, diketahui bahwa Timnas Indonesia U-19 dipastikan akan berada di Grup A. Selainh Uzbekistan, tim asuhan Shin Tae-yong tersebut juga akan berhadapan dengan Iran dan Kamboja.

Rencananya Piala Asia U-19 2020 akan dilangsungkan di Uzbekistan pada 14-31 Oktober mendatang. Nantinya empat negara yang lolos ke semifinal akan memperoleh tiket ke Piala Dunia U-20 2021.

Timnas Indonesia U-19 sendiri sudah dipastikan tampil di ajang Piala Dunia Junior tersebut lantaran menjadi tuan rumah seperti dikutip dari laman PSSI.

Untuk mematangkan persiapan, manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong ingin menggelar pemusatan latihan di Korea Selatan. Hal ini karena memang melihat kasus positif corona yang sangat tinggi di Indonesia setiap harinya.

“Di Indonesia, ada 1.000 orang terkonfirmasi corona setiap hari. Tetapi Federasi Sepak Bola Indonesia memberi tahu pelatih untuk kembali dan memulai pelatihan,” kata Shin Tae-yong dikutip dari media Korea Selatan, Joins.

Pelatih asal Korea itu sejatinya memang sudah memiliki sejumlah program pemusatan latihan untuk Timnas Indonesia U-19. Namun semua berantakan karena situasi pandemi Covid-19.

Shin padahal ingin menjajal kekuatan Timnas Indonesia dengan tim-tim kuat sebelum tampil di Piala Dunia U-20 2021 mendatang. Dan hal ini sepertinya sulit didapat bila memang pemusatan latihan di Indonesia. “Awalnya program yang disiapkan hingga Mei 2021.

Seperti pemusatan latihan di Jerman (April). Namun penyebaran virus corona pecah dan pada 5 Mei program pelatihan dikirim kembali ke PSSI. Dari 1 Juli, saya ingin mengadakan pelatihan di Korea dan negara-negara lain,” jelasnya. (sr)

 

Berikut hasil drawing Piala Asia U-19 2020.

A: Iran, Kamboja, Indonesia, Uzbekistan.

B: Bahrain, Irak, Jepang, Korea Selatan.

C: Laos, Vietnam, Australia, Arab Saudi.

D: Yaman, Malaysia, Tajikistan, Qatar.