Kodrat Sunyoto Apresiasi Langkah Cepat Gubernur Khofifah

Kodrat Sunyoto Apresiasi Langkah Cepat Gubernur Khofifah
Ketua FPG DPRD Jatim Kodrat Sunyoto. (foto/transparansi/dok)

SURABAYA (WartaTransparnsi.com) – Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Jawa Timur Dr. Kodrat Sunyoto memberikan apresiasi langkah cepat Gubernur Khofifah Indar Parawansa dengan mengirim bantuan untuk korban banjir di Kecamatan Paciran Lamongan.

Kodrat yang kebetulan putra asli Lamongan itu merasakan kesedihan masyarakat Lamongan yang mendapat musibah beruntun. Ditengah warga memerangi pandemi Corona, tiba tiba musibah lain datang yakni banjir akibat hujan deras pada Selasa dinihari, seitar pukul 02.00.

Akibatnya warga kalangkabut yakni puluhan rumah tenggelam, ada empat rumah yang rusak.

Atas laporan stafnya, Gubernur langsung menugasi BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) mengirim 1000 paket sembako. Quick response semacam ini patut untuk di apresiasi. ungkap Kodrat Sunyoto yang juga anggota Komisi D DPRD Jawa Timur ini kepada Wartawan, di Surabaya, Rabu (27/5/2020)

Masyarakat Lamongan yang terdampak banjir tersebut sangat membutuhkan bantuan untuk kebutuhan sehari-harinya. Seribu paket sembako berisi 5 kilogram beras, 1 kilogram gula pasir, 10 butir telur ayam, 10 bungkus mie instan, dan juga biskuit.