SURABAYA (WartaTransparansi.com) – Alumni SMAN 10 Surabaya Angkatan 1984 (Smaluh’84) bersama Kahmi UINSA memberikan bantuan kepada 10 mahasiswa terdampak covid-19, yang tinggal di wialayah Wonocolo,.
Mahasiswa yang sebagian besar kuliah di UINSA tersebut berasal dari beberapa daerah, tidak bisa mudik atau kembali ke kampung halaman menyusul kebijakan pemerintah yang menganjurkan agar sementara waktu tidak mudik dulu.
Ke 10 mahasiswa itu tetap stay dan merayakan lebaran di kost masing-masing. Diantaranya berasal dari Aceh, Papua, Semarang, Bojonegoro, Tuban, Kediri, Nganjuk, Malang dan Madura.
Selama Ramadhan para mahasiswa tersebut mendapatkan berbuka dan takjil, serta sahur.