SIGI (WartaTransparansi.Com) – Ratusan warga di Kecamatan Marawola Desa Boyabaliase RT.003.RW.002 mengaku legah setelah menerima bantuan langsung tunai (BLT) dari dana desa (DD).
Maya (49), warga Desa Boyabaliase Kecamatan Marawola, mengatakan, bersyukur setelah menerima uang dari pemerintah Desa Boyabaliase.
“Senang, Alhamdulillah. Uangnya untuk makan. Beli beras dan kebutuhan pokok lainya. Apalagi saat ini bulan puasa. ,” kata Maya
Kegembiraan juga dirasakan Ibu Sry salah seorang istri penerima BLT dana desa. Sry (43), Ibu rumah tangga yang sebelumnya berjualan pulsa dan token listrik, mengaku berterimakasih kepada bapak presiden Djoko Widodo dan aparat pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah, Kabupaten Sigi dan aparat Desa Boyabaliase, atas pemberian BLT dana desa sebesar Rp. 600.000.