“Sudah dibuka sejak Jumat (8/8),” kata Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Taman Hutan Raya (Tahura) Raden Soerjo Ahmad Wahyudi, kepada ANTARA di Kota Malang, Jawa Timur, Sabtu.

Ia mengatakan bahwa pendakian ke Gunung Arjuno sudah mulai dibuka kembali setelah kondisi dinyatakan benar-benar aman untuk para pendaki.

Wahyudi menambahkan, kendati telah dibuka, namun hingga saat ini belum ada laporan dari pos-pos pendakian terkait berapa banyak pendaki yang sudah memasuki kawasan Gunung Arjuno.

Namun, diperkirakan pada 17 Agustus 2019, akan ada banyak pendaki yang akan berada di puncak Gunung Arjuno. Diperkirakan, ada kurang lebih 200-300 orang pendaki yang akan melakukan upacara bendera di puncak Arjuno.

“Masih belum ada update laporan berapa banyak pendaki per hari. Untuk upacara 17 Agustus 2019, diperkirakan ada sebanyak 200-300 orang,” kata Wahyudi.