Pemkab Pasuruan Bekali Pelatihan Pengolahan Aneka Camilan Hasil Bumi Desa Sadengrejo

Pemkab Pasuruan Bekali Pelatihan Pengolahan Aneka Camilan Hasil Bumi Desa Sadengrejo
Pembinaan dan pelatihan keterampilan keriwausahaan yang baru saja dilaksanakan selama beberapa hari, mulai tanggal 8-12 Juli 2019.
PASURUAN – Untuk meningkatkan nilai ekonomi warga Desa Sadengrejo, Kecamatan Rejoso, Pemkab Pasuruan melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Pasuruan intens memberikan pelatihan pengolahan produk makanan dan minuman.
Seperti kegiatan pembinaan dan pelatihan keterampilan keriwausahaan yang baru saja dilaksanakan selama beberapa hari, mulai tanggal 8-12 Juli 2019.

Pantauan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) Sadengrejo, kegiatan dipusatkan di Balai Desa Sadengrejo tersebut diikuti oleh para ibu rumah tangga warga setempat.

Adapun materinya beragam, mulai dari cara pemanfaatan hasil bumi di Desa Sadengrejo semacam Bentul, Talas dan umbi-umbian lain sampai pada tahapan teknik pengemasan, berikut pengembangan jejaring bisnisnya di pasaran.

Bersinergi dengan Pemerintah Desa Sadengrejo dan Tim Pendamping Pusat Strategi dan Pelayanan Ekonomi Maslahat (Satrya Emas) Kecamatan Rejoso, seluruh peserta ditargetkan mampu mengaplikasikan materi pelatihan yang telah diajarkan dengan berani memulai bisnisnya. Baik dilakukan secara pribadi/ perorangan maupun kelompok.

Sehingga menghasilkan aktivitas bisnis yang dapat menambah nilai ekonomi keluarga pada khususnya dan masyarakat Desa pada umumnya.

Tidak cukup sampai disitu saja. Menurut Kasi Industri Logam, Mesin dan Eletronika, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Pasuruan, upaya pendampingan juga pada tataran pemberian fasilitas kepada warga dalam hal pemasaran produk-produk yang dihasilkannya.