Lebih lanjut, Reza menjabarkan, apabila melihat secara keseluruhan, kondisi RS Gambiran bisa dikategorikan baik. Diantaranya, mulai melengkapi peralatan kebutuhan pasien dengan memfungsikan ke lima ruangan yang sebelumnya hanya tiga yang difungsikan.
“RS Gambiran juga sudah memberikan pelayanan yang cukup baik, seperti telah mengisi dan melengkapi dari kelima ruang oka ini” terangnya.
Reza juga menambahkan, jika alasan yang di ungkapkan managemen RS Gambiran , terkait masih banyaknya fasilitas yang kurang dan tidak befungsi, ini kurang adanya koirdinasi antara PUPR selaku Satker yang pelaksana pembangunan RS Gambiran itu.
“Untuk itu kita akan memfasilitasi untuk mempertemukan PUPR dan RS Gambiran agar persoalan tini cepat selesai dan pasien bisa terlayani dengan baik”pungkasnya.(adu/bud)